Articles

Find Our Latest News

Travelling ke Restoran Kuno Bersejarah

travelling-ke-restoran-kuno-bersejarah1-21665.jpg

Madrid • Spain
Ada yang tahu restaurant Botin? Berlokasi di Madrid Spanyol, Restaurant Botin sudah berdiri sejak tahun 1725 dan dianggap sebagai cikal bakal tempat makan yang ada di seluruh dunia. Menu andalan dari restoran ini adalah Cochinillo atau babi guling panggang. Daging babi dimasak dengan bumbu bawang putih dan rempah-rempah khusus. Setelah diberi bumbu, daging akan dimasukkan pada oven tradisional besar kemudian dipanggang hingga berwarna cokelat keemasan.


Austria
Jalan-jalan ke negara Austria, sempatkan dirimu untuk berkunjung ke Stiftskeller St. Peter, sebuah restoran yang telah berdiri ribuan tahun lalu. Salah satu ruangan interior restoran ini bak ruangan makan kastil tua. Di beberapa sudut ruangannya terdapat pajangan berupa hiasan kayu kepala rusa. Pengunjung yang berkunjung ke sini akan diajak bernostalgia dengan suguhan menu khas Austria yaitu Chanterelles a la Creme atau sup krim jamur.


Moscow • Rusia
Sempat direnovasi di tahun 1909 setelah kehancuran akibat perang, Yar Restaurant berada di jantung kota Moscow. Banyak penulis terkenal yang pernah berkunjung ke Yar Restaurant sekaligus menjadi tamu langganan restoran tersebut. Yar Restaurant menampakkan kemewahan ruangan dengan desain interior Kekaisaran Rusia, juga menyuguhkan hiburan berupa pertunjukan musik dan tarian. Mulai dari hidangan pembuka seperti Boiled Tounge, lidah sapi rebus yang diiris tipis dengan tambahan mayones. Lanjut ke menu utama, ada menu Sturgeon in Moscow, ikan sturgeon goreng dengan ditaburi bawang dan jamur di atasnya, tak lupa side dish berupa kentang goreng cincang yang diletakkan sekitar ikan. Semua itu bisa Blovers nikmati dengan harga 600 ribu hingga satu juta rupiah.

Nah, kira-kira restoran kuno mana nih yang tertarik untuk kamu kunjungi dari lists diatas, Blovers?


Share This Post