Articles

Find Our Latest News

Destinasi Wisata Instagramable

destinasi-wisata-instagramable1-17167.jpg

Saat mengunjungi suatu tempat rasanya nggak afdol kalau belum mengabadikan momen tersebut di smartphone Blovers. Pilihan lokasi juga akan menjadi salah satu alasan untuk mengabadikan momen tersebut untuk dimasukkan dalam feed Instagram. Berikut tempat wisata yang instagramable yang bisa Blovers masukkan dalam daftar tempat foto berikutnya :

BELL TOWER | Perth, Australia
Menara ini menjadi ciri khas kota Perth, Australia. Bentuk menara yang terinspirasi dari paruh angsa memiliki fungsi untuk menunjukkan waktu di Perth. Setiap pukul 12 siang lonceng yang berada di puncak menara akan berbunyi. Tiap sisi dari Bell Tower ini terbuat dari kaca yang akan menyala indah setiap malam.

POTTINGER STREET | Hong Kong
Jalanan tua yang berada di area Central ini diambil dari nama Henry Pottinger, seorang Pemimpin Kolonial Hong Kong pertama. Jalanan ini sering lho dijadikan lokasi syuting film-film terkenal Hong Kong. Pastikan Blovers harus berfoto di jalan berbatu granit yang menurun.

BO-KAAP | Cape Town, Afrika Selatan
Bo-Kaap memiliki corak warna-warni pada rumah tiap warganya yang bisa menjadi spot berfoto menarik. Tempat ini dibuka untuk pengunjung umum dengan pemandu wisata yang dapat memberikan petunjuk jalan dan mengantar ke setiap sudut pemukiman yang menarik. Di pemukiman Bo-Kaap terdapat beberapa jalan utama populer seperti Jalan Chiappini, Rose, dan Whale.

Share This Post