Tahun Baru Imlek sudah di depan mata, dekorasi etnik serta pernak-pernik pastinya menjadi ciri khas yang mencolok untuk perayaan yang satu ini. Melalui program Roaring Into Prosperity Summarecon Mall Kelapa Gading turut memeriahkan perayaan tahun Macan Air dengan sejumlah program, kegiatan dan juga dekorasi.
Berbagai acara perayaan tahun baru imlek di Summarecon Mall Kelapa Gading berlangsung mulai 20 Januari - 13 Februari 2022. Selama periode tersebut kamu bisa mengikuti Raining Fortune dengan berbelanja minimal Rp 1.000.000 pada 20-23 Januari dan 7-13 Februari 2022. Ada juga program belanja Blossom Salebration, dimana kamu bisa mengikuti Lucky Angpao Tree dengan berbelanja minimal Rp 1.000.000 dan tak hanya itu, kamu juga bisa menikmati CNY Eve Dinner Celebration mulai 20 Januari 2022 - 13 Februari 2022 dan dapatkan cashback 50% dengan maksimal cashback Rp1.000.000,-
Tak hanya menghadirkan aktivitas serta pertunjukan yang seru dan menyenangkan, Summarecon Mall Kelapa gading pun menghadirkan dekorasi yang menarik. Melalui semarak hiasan dekorasi berupa Pohon Bunga Meihua yang dikenal sebagai pohon keberuntungan, Pohon Koin Emas Kuno, serta puluhan lampion. Dengan dekorasi ini, Summarecon Mall Kelapa Gading berharap dapat memancarkan energi positif dan optimis di tahun yang melambangkan kekayaan, kelimpahan serta kemakmuran ini.
Share This Post