Articles

Find Our Latest News

Pertama Di Indonesia, JD Sports Hadir di Summarecon Mall Kelapa Gading!

Pertama-Di-Indonesia-JD-Sports-7.JPG

MKG Friends pecinta fashion sport ternama pastinya sudah tidak asing lagi dengan JD Sports, outlet global Sports Fashion yang dijuluki King of Trainers ini kini resmi hadir di Summarecon Mall Kelapa Gading dan merupakan store JD Sports pertama di Indonesia. 

Terletak di Summarecon Mall Kelapa Gading 3 Lantai 1, JD Sports menawarkan berbagai produk terkini, dari merek-merek seperti Nike, Jordan, Adidas, New Balance, Puma, Converse, The North Face, Vans dan lainnya. Selain koleksi sneakers yang beragam, JD juga menawarkan koleksi apparel keren, hasil kurasi yang memadukan merek-merek ternama dengan merek baru dan hits saat ini nih.

Menariknya, JD Sports menghadirkan produk limited edition dan produk eksklusif “only at JD”, produk hasil kerjasama dengan produk-produk ternama yang hanya tersedia di toko JD Sports. Selain memiliki keunggulan dalam hal produk, JD Sports juga memberi kesempatan pada para pengunjung untuk berbelanja secara interaktif. 

Memadukan fitur-fitur digital pada gerai ini, sistem interaktif ini akan membantu para pelanggan untuk berbelanja dengan lebih mudah melalui touchscreen kiosk. Hebatnya lagi, barang pesananmu akan dapat langsung dikirimkan ke alamat rumah secara gratis!.

Yuk, tunggu apalagi segera perbarui koleksimu di JD Sports!

Share This Post