Articles

Find Our Latest News

British Style Jeans

British-Style-Jeans.jpg


Denim merupakan salah satu bahan pakaian yang dimiliki hampir semua kalangan masa kini. Berasal dari kata Serge de Nimes menjelaskan bahwa bahan tekstil ini pertama kali diciptakan di kota Nimes, Perancis. Bahan serba guna yang kuat, enak dipakai dan tahan lama ini semakin digandrungi dan dipakai seluruh dunia.

Lee Cooper adalah salah satu merek denim yang paling pertama didirikan pada tahun 1908 di Inggris. Semenjak  permulaannya, brand Eropa tertua dengan otentik denimnya ini selama beberapa decade selalu mengemukakan tren, mengembangkan inovasi dan menggerakan youth culture sehingga dikenal sebagai “the Great British” dan juga “Original European”, hal ini berhasil membuat Lee Cooper menjadi terkemuka dan sejajar dengan produk denim dari Amerika.

Hadir di 85 negara termasuk Indonesia, Lee Cooper telah memperluas bisnis untuk lebih dari 4000 toko di seluruh dunia. Fashion item yang ditawarkan cukup lengkap, mulai dari kepala sampai kaki, parfum dan kacamata untuk pria juga wanita. Awal tahun lalu, Lee Cooper telah meluncurkan kampanye “Lee Cooper Stretch It” yaitu sebuah program untuk memperkenalkan koleksi stretch jeans Lee Cooper kepada seluruh pecinta denim. Varian fitting dari koleksi stretch jeans ini cocok untuk pria maupun wanita. Koleksi untuk pria hadir dalam fitting ultra slim, slim, straight, dan juga regular. Sedangkan untuk wanita, tersedia dalam fitting skinny, slim, straight, bootcut, dan flare yang siap memeluk pinggul para wanita dengan sangat pas. Terus berkembang dan berinovasi, kali ini Lee Cooper meluncurkan empat tren terbarunya:

Pearl
Jeans ikonik dari Lee Cooper ini hadir melengkapi koleksi Anda dengan fitting skinny fit. Tren Pearl ini cocok untuk tampilan kaki yang jenjang dan seksi. Desain klasik 5-pockets jeans dipadukan dengan detil signature red bartack, authentic leather patch, single stitch arquate, menambah ke-otentikan jeans Lee Cooper yang banyak dipengaruhi oleh budaya London Timur. Dibuat menggunakan bahan stretch denim terbaik, menjadikan Pearl sangat nyaman digunakan dan mengikuti kontur tubuh.

Milly
Berkontribusi akan denim skirt dikalangan street style panggung dunia, Lee Cooper menghadirkan Milly Pencil Skirt dengan aksen grunge yang unik, tetapi juga tetap memberi kesan feminin karena siluetnya yang membentuk kontur tubuh wanita. Meskipun desainnya mengerucut di bagian bawah, Milly tetap nyaman dipakai untuk beraktifitas karena dibuat dari bahan denim stretch dengan dua pilihan warna mid indigo dan light indigo yang dapat menjadi alternatif bagi perempuan yang ingin tambil bold dan stand out in crowd.

Brea
Bila ingin tampil boyish yang casual dan klasik dengan sentuhan 90’s grunge yang edgy, Lee Cooper memiliki tren Brea Boyfriend Fit. Jeans ini memiliki fitting yang loose pada bagian atas sehingga memberi kesan baggy pada keseluruhan look. Dilengkapi dengan detil destroyed effect serta rolled up pada bagian bawah seketika menyulap tampilan menjadi serbaguna untuk berbagai aktifitas.

Megan
Lakukan semua aktifitas baik di dalam maupun luar ruangan dengan Megan Jogger Pants. Tidak seperti jogger pants kebanyakan, Megan berbahan dasar knit denim yang sangat nyaman dan fleksible digunakan sehari-hari. Dikenakan saat yoga, skating, atau sekedar hangout di coffee shop untuk foto-foto #OOTD, Megan Jogger memancarkan keunikannya tersendiri.

Share This Post